Rabu, 03 Juli 2013

LOGO SMP N 3 KETANGGUNGAN - BREBES





MAKNA LAMBANG
  1. Bingkai segi lima melambangkan bahwa SMP N 3 Ketanggungan berdiri untuk menjadi wadah ilmu pengetahuan dan keterampilan peserta didik guna tercapainya visi, misi dan tujuan Sekolah  berdasarkan Pancasila dan nilai-nilai agama;
  2. Warna dasar biru melambangkan kedamaian dan ketentraman untuk mencapai cita-cita yang tinggi sesuai kekayaan dan kemakmuran dari sumber daya laut Brebes;
  3. Gambar bintang berwarna kuning keemasan melambangkan karakter dan budaya pendidikan yang mulia dan religius (Ketuhanan Yang Maha Esa);
  4. Gambar padi kapas dengan perpaduan 17 butir padi, 8 buah kapas: dengan semangat 17 Agustus 1945 SMP N 3 Ketanggungan ikut mewujudkan kesejahteraan, kesuburan dan kemakmuran daerah yang bersifat agraris
  5. Obor api berkobar melambangkan semangat perjuangan dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan keterampilan untuk menjadi manusia yang mandiri dan profesional sesuai dengan nilai-nilai Pancasila dan etika agama;
  6. Bawang merah artinya semangat kedaerahan yang sekaligus melambangkan produk unggulan masyarakat Brebes yang dikenal secara nasional;
  7. Lukisan buku melambangkan bahwa tugas utama seorang siswa adalah belajar demi  kemajuan sumber ilmu pengetahuan dan teknologi yang selalu berkembang;
  8. Tulisan berwarna putih melambangkan nama sekolah dengan pola pikir yang jernih dan suci dalam pengembangan IPTEK;
  9. Tiga Pilar berundak melambangkan visi SMP Negeri 3 Ketanggungan : Pribadi terpuji, Beriman dan Breprestasi;

MAKNA WARNA
Putih                    : Kejujuran/kesucian
Kuning Emas       : Kesatuan/keagungan/kemuliaan/kebijaksanaan
Merah                  : Keberanian
Hijau                    : Kemakmuran/kerukunan
Hitam                   : Keteguhan/keabadian
Biru                      : Kedamaian/kesetiaan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar